Dalam perjalanan kehidupan rumah tangga banyak suami yang
terjebak rutinitas dan melupakan sesuatu yang sederhana namun membuat bahagia.
Padahal, dari hal kecil itulah bisa menjadi perangsang kebahagiaan rumah tangga.
Sebagian besar suami tidak melupakan
tanggung jawab yang utama yaitu memberi nafkah dan mendidik istri. Namun,
terkadang seorang suami melupakan atau setidaknya mengabaikan hal-hal yang
tampak kecil. Padahal, justru dari yang dianggap remeh, akan lahir sesuatu yang
dahsyat serta bermanfaat bagi kebersamaan dan kelanggengan bersama pasangan.
Hal ini seperti disadari seorang
jamaah yang selesai melaksanakan ibadah umrah beberapa waktu berselang. Sepulang
umroh bersama sang istri ia kemudian merenung tentang kehidupan rumah tangganya.
Ternyata, perhatian-perhatian kecil dari istri sangat berkesan dalam perjalanan
hidup, bahkan sangat sulit untuk dilupakan. Tentu saja ini juga berlaku
sebaliknya. Apabila kita memberikan perhatian untuk hal-hal kecil kepada istri,
maka akan banyak momen yang terpatri di hati dan akan dikenang hingga mati oleh
istri.
Apa saja nasihat laki-laki ini
kepada para suami? Berikut catatannya.
Wahai para suami, cobalah ngobrol
berdua dengan istri. Bicaralah dari hati ke hati. Ungkapkan kekaguman,
sampaikan pula kegelisahan anda. Jangan lupa, dengarkan cerita, keluhan, dan
ungkapan isi hati istri anda. Kemudian berdoalah, “Ya Allah, satukan kami dalam
cinta-Mu.”
Wahai para suami, sekali-kali
biarkan sang istrimu menangis di pelukan anda. Rasakan getaran cintanya, hapus
air matanya dengan tangan anda. Biarkan ia terus menangis dan jangan kau tanya
“mengapa kau menangis?” Biarkan ia menangis sepuas-puasnya hingga ia lega.
Ketahuilah, tidak semua tangisan harus punya alasan.
Wahai para suami, sekali-kali
bacalah Kitab Suci di hadapan istri. Biarkan ia mendengarkan bacaan anda.
Izinkan dia meluruskan kesalahan apa yang kau baca. Rasakan getaran suara saat
ia meluruskan bacaan. Masukan suara itu ke dalam memori dan hati. Setelah itu
bisikan ke dalam hatimu, “Betapa bahagianya aku didampingi istriku. Sungguh aku
akan berusaha keras untuk membahagiakanmu.”
Wahai para suami, bila anda bekerja
atau punya bisnis pasti akan berusaha melayani dan memuaskan pelanggan.
Ketahuilah, istri anda bukan hanya pelanggan, ia juga pendamping, asisten,
penasihat, bahkan terkadang merupakan mentor anda. Oleh karena itu, ia lebih
berhak mendapat layanan terbaik dari anda.
Wahai para suami, ada hal-hal kecil
yang kau anggap sederhana tetapi itu bermakna bagi istri. Kecuplah keningnya,
godalah ia. Di tengah kesibukan anda, kirim sms atau pesan singkat. Boleh jadi
hanya berupa tiga kata “I Love You” atau “I Miss You”. Akan tetapi, bila itu
keluar dari lubuk hati, maka itu akan membahagiakan anda dan tentu menambah
cinta istri.
Wahai para suami, perhatian anda
kepada istri bukan karena istri memperhatikan anda tetapi karena itu
kenikmatan. Semakin besar perhatian anda, maka semakin besar kenikmatan dan
kebahagian hidup anda. Bila kau hanya fokus pada kehidupan dan mengabaikan
istri anda, maka perlahan namun pasti kenikmatan dan kebahagian akan menjauh
dari anda Camkan ini wahai para suami. Salam sukses dan mulia. (sbr)
0 Response to "Suami Hendaknya Perhatikan Juga Hal Kecil"
Post a Comment