Tidak sedikit masyarakat
yang khawatir bila mengonsumsi telur setiap hari. Padahal kalau dilakukan
dengan benar, justru manfaat yang didapat.
Memasukkan telur ke menu
sehari-hari? Kenapa tidak. Meski banyak orang yang khawatir mengkonsumsi telur
dengan berbagai alasan, seperti takut kolesterol atau gemuk, sebenarnya telur
adalah bahan makanan yang luar biasa.
Telur merupakan simbol kebangkitan karena dari dalamnya muncul kehidupan baru, juga karena nutrisi yang bermanfaat buat kesehatan. Lalu, apa yang membuat telur layak disantap setiap hari dan alasan lain yang harus dipertimbangkan?
- Kaya nutrisi
Telur mengandung vitamin B yang sangat tinggi, juga vitamin A dan D. Kuning telur adalah sumber riboflavin, kolin, dan vitamin B12, yang sangat baik buat kesehatan otak dan menjaga daya ingat. Telur juga kaya selenium, lutein, dan zeaxanthin, jenis karoten yang baik buat kesehatan mata.
- Efek terlalu banyak makan telur?
Telur mengandung kolesterol tinggi sehingga sering dihindari. Namun, seiring dengan makin banyaknya penelitian, pertimbangan tersebut mulai dipikirkan kembali karena tak ada bukti telur berbahaya buat kesehatan.
- Rendah
karbohidrat
Telur bukan hanya rendah karbohidrat, tapi juga kaya protein. Putih telur
adalah bahan kue yang penting, dan sebagai campuran untuk membuat puding dan
makaroni.
- Menyimpan telur
Telur bisa bertahan hingga 60 hari bila dimasukkan ke lemari pendingin. Telur juga lebih baik disimpan di dalam karton seperti saat kita membeli di pasar swalayan. Putih telur bahkan bisa dibekukan hingga satu tahun.
- Menyimpan telur
Telur bisa bertahan hingga 60 hari bila dimasukkan ke lemari pendingin. Telur juga lebih baik disimpan di dalam karton seperti saat kita membeli di pasar swalayan. Putih telur bahkan bisa dibekukan hingga satu tahun.
Sumber: Tempo
0 Response to "Makan Telur Tiap Hari, Mengapa Tidak?"
Post a Comment